Multimedia Teknologi

Blog Seputar Teknologi, Informasi, dan Komunikasi

Cara Mengembalikan File Terhapus di Komputer/Laptop

Cara Mengembalikan File Terhapus di Komputer/Laptop


Kadang-kadang kita tidak sengaja menghapus file di komputer/laptop yang di mana file yang kita hapus merupakan suatu file yang penting atau sedang kita butuhkan. File tersebut bisa berupa file gambar, video, game, dan lain-lain. Jika sudah terhapus, kadang-kadang kita kesal dan kecewa dengan hal tersebut. Untuk itu, saya ingin membantu serta berbagi ilmu kepada kalian semua tentang "Cara Mengembalikan File Terhapus di Komputer/Laptop". Bagaimana caranya? Silahkan simak dan ikuti langkah-langkah berikut.




1. Sebelumnya anda sudah mempunyai aplikasi Recycle Bin yang sudah terinstall di komputer/laptop anda dan sebelumnya anda juga tahu lokasi file anda yang dihapus.

2. Karena anda ingin  mengembalikan file yang terhapus supaya ada seperti semula, maka anda harus membuka aplikasi Recycle Bin tersebut.

3. Jika Recycle Bin anda telah terpasang di desktop komputer anda, maka anda tinggal klik ganda saja ikon Recycle Bin tersebut.

4. Cari file yang telah anda hapus.

5. Kemudian anda klik kiri ikon tersebut, lalu klik kanan dan pilih atau klik "Restore".

6. Buka kembali lokasi penyimpanan file yang pada saat anda hapus.

7. Klik "Refresh".

8. Selesai. Maka file sudah ada kembali seperti semula.




CONTOH : 

Keterangan : Saya ingin mengembalikan foto saya yang telah terhapus supaya ada kembali. Sebelumnya saya menyimpan foto itu di Data (D:).


1. Ini adalah tampilan sebelum saya menghapus foto saya.

Foto Saya

2. Karena foto saya telah terhapus dan ingin saya kembalikan lagi, maka saya buka aplikasi Recycle Bin.


3.  Saya cari dan klik kiri foto saya yang ada di Recycle Bin.

Foto Saya

4. Kemudian saya klik kanan dan klik "Restore".

Restore

5. Saya buka lokasi penyimpanan di mana saya menghapus file tersebut. (Di sini saya sebelumnya menyimpan foto itu di Data (D:) ).

Data D

6. Saya klik ikon "Refresh".

Refresh




7. Dan akhirnya foto saya ada lagi seperti semula.

Kembali Seperti Semula




Silahkan anda tinggal ikuti langkah-langkah seperti contoh diatas.












Demikianlah artikel yang berjudul "Cara Mengembalikan File Terhapus di Komputer/Laptop" yang dapat saya sampaikan. Kurang lebihnya saya mohon maaf. Semoga artikel ini bermanfaat. Bila ada yang kurang jelas, bisa ditanyakan lewat komentar. Bila anda senang dengan artikel ini, anda bisa membagikan artikel ini ke macam-macam situs sosial media. Mohon maaf, anda tidak diperbolehkan mengcopy-paste artikel ini. Lihat artikel-artikel menarik lainnya yang ada di blog Multimedia Teknologi. Sekian, terimakasih, dan sampai jumpa.
Share this article :
+
Previous
Next Post »
1 Komentar untuk "Cara Mengembalikan File Terhapus di Komputer/Laptop"

Tapi kalau untuk yang sudah lama terhapus kan bisa menggunakan aplikasi recuva. Di jamin banget deh min aplikasi yang udah lama mantab

 
Copyright © 2014 Multimedia Teknologi - All Rights Reserved - DMCA
Powered by Blogger